Posted on: 05/02/2020 Posted by: admin Cyber Comments: 0
The Last of Us Part II

[Cyberku] The Last of Us Part II : Rilisnya Sangat Layak Ditunggu pasalnya game yang merupakan kelanjutan dari seri pertamanya The Last Of Us selain memberikan kelanjutan cerita pada seri pertamanya. Game ini juga akan memberikan tantangan pada cerita baru yang harus dipecahkan. The Last Of Us Part II akan dirilis pada tanggal 21 Februari 2020. Game besutan Naughty Dog tentu juga akan menghadirkan Grafis yang menawan karena dimainkan pada konsol PlayStation 4.

The Last of Us Part II sendiri akan melanjutkan cerita 5 tahun setelah seri pertama selesai, yaitu Ellie yang sudah berusia 19 tahun. Kekuatan cerita yang disampaikan lewat interaksi antar karakter tetap jadi ciri khas pada game ini, dan dibarengi dengan dialog-dialog yang terasa natural. Sementara dari sisi gameplay, dengan Ellie sebagai karakter utama untuk dimainkan, The Last of Us Part II akan mengusung dua aksi baru : Merangkak yang penting untuk menyembunyikan diri dan menghindari serangan yang ada. Namun untuk animasi super brutalnya juga tetap dipertahankan di seri kedua ini, dengan elemen stealth yang tetap menonjol.

Adanya perubahan yang menguntungkan karakter utama, maka gamer akan bertemu dengan tipe musuh baru seperti anjing petarung. Anjing-anjing ini bisa melacak Anda dengan bau, hingga membuat proses stealth yang dulu sekedar mengelabui sisi audio-visual kini punya lapisan ekstra untuk dipertimbangkan. Akan ada indikator jelas untuk memperlihatkan jalur bau yang akan dilalui si anjing untuk mengejar gamer. Sementara dari sisi The Infected, ada tipe musuh baru seperti Shambler. Jika ia mendekati dan melepas spora-nya, maka para Infected yang lain akan mengejar karakter utama. Ada satu hal lagi yang membantu gamer pada game ini yaitu kehancuran pisau alias Shiv ala seri pertama ditiadakan. Pisau yang dibawa dan digunakan Ellie, akan bisa digunakan secara permanen.